25 Agustus 2020

CV yang Membuat HRD Tertarik

Hello, Sobat KNers!

 

Pernah nggak sih kamu udah sebarin CV tapi belum juga mendapat panggilan?

 

CV atau Curriculum Vitae adalah berkas penting saat melamar pekerjaan. Mengapa? Karena CV adalah identitas awal yang akan dilihat pertama kali oleh HRD. Dari CV ini, HRD akan memutuskan apakah kamu akan lolos ke tahap selanjutnya atau tidak. Namun banyak orang yang kurang memperhatikan pembuatan CV secara detail, sehingga kemungkinan untuk diterima semakin kecil.

 

Sebagai berkas yang paling penting saat melamar pekerjaan, kamu perlu membuat CV yang dapat memberikan daya tarik dan rasa penasaran. Kali ini kami mau bagi-bagi tips agar CV kamu dilirik oleh HRD, yuk disimak!

 

  1. Tuliskan informasi yang benar dari pengalaman kamu.

CV memang menjadi penilaian utama yang akan dilihat oleh HRD, dan kamu wajib membuatnya menarik di mata mereka. Namun yang harus diingat yaitu, jangan sampai isi CV tersebut terlalu di buat-buat agar kamu lolos ke tahap selanjutnya. Di sini penting untuk memberikan informasi yang benar dan terpercaya, sesuai dengan apa yang kamu alami. Hal-hal penting yang harus ada yaitu data diri, pendidikan, pengalaman kerja, sertifikasi sampai prestasi yang sudah kamu raih.

 

  1. Fokus pada keterampilan dan prestasi.

Dalam kualifikasi, beri penekanan pendidikan atau pelatihan yang pernah kamu ikuti. Cantumkan keterampilan, nilai, prestasi yang pernah diraih, dan pengalaman kerja semisal kamu pernah magang, freelance, ataupun hal lainnya yang membuat kamu menonjol dan relevan dengan posisi yang kamu incar.

 

  1. Gunakan template yang sederhana, menarik dan mudah untuk dipahami

CV yang dilihat oleh HRD tidak sedikit loh, Sobat KNers. Maka dari itu tampilkan keunikan dan keunggulan kemampuan personal kamu dengan cara yang sederhana agar mudah dipahami. Dengan demikian, kamu bisa menjadi prioritas untuk diundang interview.

 

Itulah beberapa tips dalam membuat CV yang menarik untuk Sobat KNers yang sedang melamar pekerjaan. Jangan lupa untuk selalu memeriksa kembali profil kamu agar tidak ada kesalahan sedikitpun sebelum mengirim CV. Yuk sama-sama rombak lagi CV kamu, semoga kamu cepat dapat berita bahagia ya, Sobat KNers!