Detikdotkom
21 Agustus 2020

Ini Ragam Jenis Susu Formula untuk Si Kecil

By KALBE Nutritionals

Susu formula sebenarnya bisa menjadi alternatif yang baik setelah ASI untuk pemenuhan nutrisi Si Kecil agar dapat berkembang dengan baik. Susu formula memiliki beberapa jenis pengelompokkan sesuai dengan fungsi dan usia Si Kecil.

Head of Medical Marketing KALBE Nutritionals, dr. Muliaman Mansyur mengatakan jenis-jenis susu formula dibuat untuk mengatasi kondisi-kondisi khusus yang terjadi pada anak bayi. Adapun beberapa jenis susu formula yang bisa diberikan kepada Si Kecil adalah sebagai berikut.

Susu Formula Anti Reflux

Susu formula ini berguna untuk mencegah refluks (makanan kembali naik) yang terjadi pada bayi. Pemberian susu anti reflux ini harus dengan anjuran dokter. 

"Bayi yang sering gumoh (muntah) setelah habis menyusui bisa menggunakan jenis susu formula ini. Susu antireflux biasanya ditambahkan dengan sesuatu agar susunya lebih kental, sehingga gumoh  atau refluksnya bisa hilang," jelas dr Muliaman.

Susu Formula Bebas Laktosa

Jenis susu formula ini cocok untuk bayi dengan intoleransi terhadap laktosa (gula susu). Artinya anak tersebut tidak dapat menyerap laktosa atau gula yang biasanya berada di dalam produk susu. 

Jika seorang anak mempunyai intoleransi laktosa dirinya akan mengalami beberapa gejala seperti muntah-muntah, sakit perut, dan diare. Oleh karena itu pemberian jenis susu formula bebas laktosa sangat disarankan agar terhindar gejala-gejala tersebut.

Susu Formula Hypoallergenic

Susu formula dengan protein yang sudah dihidrolisis (dipecah). Biasanya jenis susu formula ini sering digunakan untuk bayi yang memiliki alergi susu sapi agar lebih mudah dicerna.

Sebelum memberikan susu ini kepada Si Kecil, ada baiknya untuk mengkonsultasikannya kepada dokter. Hal itu agar Anda lebih memahami, alergi atau kondisi apa yang dialami oleh Si Kecil.

Susu Formula Soya

Jenis susu formula soya biasanya terbuat dari protein kedelai dan bukan sapi. Susu ini sering digunakan sebagai alternatif untuk mengatasi alergi susu sapi yang dialami Si Kecil.

"Susu pertumbuhan dengan formula soya adalah susu yang mengganti protein susu sapi dengan isolat protein soya. Gunanya untuk anak yang alergi atau tidak tahan terhadap protein susu sapi, tapi tetap ditambahkan nutrisi-nutrisi penting lainnya agar anak alergi juga bisa tumbuh optimal," ungkap dr Muliaman. 

Berbicara tentang susu formula soya terbaik, Anda bisa memberikan Si Kecil Morinaga Chil*Kid Soya yang berasal dari 100% isolat protein kedelai berkualitas yang jumlahnya disesuaikan dengan kebutuhan perkembangan anak.

Brand Terkait

  • Morinaga