Detikdotkom
3 Agustus 2020

Rekan Kerja Anda Doyan Ngemil? Hati-hati Bisa Ketularan!

By KALBE Nutritionals

Siapa yang sangka kalau rasa lapar bisa menular? Hal sepele ini bisa terjadi hanya karena punya rekan kerja yang doyan ngemil lho!

Sebenarnya ada banyak hal sepele yang sering bikin lapar muncul meskipun perut sudah terisi makanan seperti berikut ini.

Rasa Bosan

Menghabiskan waktu seharian bekerja di kantor tentu sering sekali membosankan. Akibatnya, tanpa pikir panjang ngemil atau makan menjadi satu hal yang dilakukan di sela bekerja. Agar terhindar dari hal ini, pastikan kamu mengatur jadwal makan dan hindari makanan dari jangkauan mata.

Banyak Makanan

Banyaknya makanan di sekeliling Anda bisa menyebabkan Anda makan berlebih. Adanya makanan yang mudah dijangkau seperti biskuit, coklat, wafer, atau snack lainnya tentu akan memudahkan Anda untuk memakannya sepanjang hari. Untuk itu, simpanlah camilan di lemari selama bekerja agar tidak tergoda untuk memakannya.

Tergoda Teman

Punya rekan kerja yang doyan ngemil juga harus diwaspadai karena hobi ngemilnya bisa saja tertular. Rasa lapar bisa muncul karena adanya dorongan dari aktivitas yang dilakukan di sekitar. Oleh karena itu, sangat memungkinkan jika kamu ikutan ngemil karena punya rekan kerja yang doyan ngemil.

Dehidrasi

Setiap hari hampir 70 persen orang dewasa mengalami dehidrasi yang dapat menimbulkan rasa lapar. Orang dewasa membutuhkan setidaknya dua liter cairan setiap hari agar tetap terhidrasi dengan baik. Untuk itu, sangat penting bagi Anda untuk menyimpan botol minum di meja kerja agar tetap terhidrasi seharian dan jauh dari rasa lapar.

Makan di Depan Komputer

Hobi makan di depan laptop atau komputer? Siapa sangka kalau hal sepele ini bisa memicu lapar. Sebuah studi menemukan mereka yang makan siang sambil menonton TV, waktu mengkonsumsi lebih banyak kalori secara signifikan. Meskipun tak makan di depan TV, efek yang sama juga akan muncul saat kamu makan di depan layar laptop atau komputer. Pasalnya, aktivitas ini tidak akan mendukung pengelolaan nafsu makan Anda.

"Untuk mencegah rasa lapar yang cepat ini, maka dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan dari sumber gula seperti isomaltulosa. Isomaltulosa ini indeks Glikemiknya rendah, jadi setelah dikonsumsi maka kadar dalam darahnya stabil sehingga kenyangnya bertahan lama," ujar Head of Medical Marketing KALBE Nutritionals, dr. Muliaman Mansyur.

Protein ini juga memberikan kalori yang rendah dibandingkan lemak setiap gramnya, dan juga protein ini mempunyai efek menahan pusat lapar di otak sehingga kalau kadar proteinnya tinggi maka rasa kenyang terus terasa. Adapun prinsip serat adalah bekerja lokal di saluran cerna dan sedikit sekali diserap oleh tubuh sehingga ketika kita makan serat tinggi dia tidak akan diserap tapi terus sampai ke usus besar dan difermentasi di sana, perjalanan yang lama dari mulut dan usus besar ini membuat seseorang yang makan serat tinggi jadi kenyang.

Oleh karena itu, saat makan atau ngemil pastikan kamu mengonsumsi makanan yang sehat dan kaya akan protein, serat, dan gula seperti buah potong, salad, kacang-kacangan atau susu rendah lemak. Saat lapar datang, kamu bisa konsumsi Slim&Fit Cookies dengan kandungan whole grains yang tentunya tinggi serat dan bikin kamu kenyang lebih lama. Selain snacknya, kamu juga bisa jadikan susu Slim&Fit yang kaya akan kandungan kalsium, protein, serat insulin, lemak, vitamin, dan mineral sebagai pengganti makan pagi dan malam.

Brand Terkait

  • Slim & Fit