Tribunnews
4 Januari 2021

Yuk Jadi Pribadi yang Lebih Percaya Diri di 2021 ini!

By KALBE Nutritionals

Resolusi tahun baru sering dibuat untuk menjadi target yang hendak dilakukan selama setahun ke depan. Selain itu, tahun baru juga menjadi momen untuk menjadi pribadi baru yang lebih baik.

Salah satu aspek yang mungkin bisa Anda tingkatkan di tahun ini adalah kepercayaan diri. Dengan lebih percaya diri, tentunya Anda mampiu melakukan semua hal dengan maksimal dan menggapai keberhasilan.

Berikut adalah tips untuk Anda yang ingin menjadi pribadi yang lebih percaya diri di tahun 2021 ini.

Berhenti membandingkan diri

Media sosial bisa memberikan dampak negatif untuk diri kita, salah satunya membuat kita tidak henti-hentinya membandingkan diri dengan orang lain. Padahal apa yang kita lihat pada media sosial belum tentu nyata. Ini adalah saatnya mengenal dirimu sendiri untuk tahu apa saja potensi yang ada di dalam diri kamu. Gunakan juga media sosial secara semestinya. Fokuslah dalam meningkatkan kemampuan diri!

Asah keterampilan dan wawasan

Melatih keterampilan dan menambah wawasan dapat membantu kamu dalam meraih keberhasilan, baik dalam karir maupun bisnis. Kamu bisa coba mendalami bahasa asing agar lebih mudah bergaul dengan orang-orang dari negara lain. Siapa tahu suatu hari, kamu berkesempatan untuk bekerja di luar negeri?

Pilih lingkungan yang tepat

Lingkungan memiliki pengaruh besar terhadap perkembangan karakter kamu. Makanya penting untuk memilih lingkungan yang supportive. Masuklah ke lingkungan pergaulan yang membuat dirimu semakin berkembang.

Pastikan tubuh tetap bugar

Apabila saat ini kamu masih malas berolahraga, mari mulai aktif berolahraga secara teratur. Mulailah luangkan waktu setidaknya 15-30 menit sehari untuk melakukan olahraga yang kamu sukai.

Jaga kulit wajah tetap glowing

Selama melakukan aktivitas dari rumah, kita jadi lupa untuk merawat kulit dan menyepelekan kondisi kulit wajah kita. Tentunya memiliki wajah yang cerah dan glowing adalah impian semua perempuan. Wajah yang cerah, lembap, serta tidak memiliki jerawat, komedo, ataupun flek hitam, akan membuat perempuan lebih percaya diri untuk tampil di depan umum.

Salah satu cara untuk mendapatkan kulit glowing adalah dengan mengonsumsi lima asupan gizi penting untuk kulit di antaranya kolagen yaitu protein yang meningkatkan kekencangan dan elastisitas kulit, raspberry dan cranberry yang mengandung antioksidan tinggi, biji anggur yang dapat mengangkat sel-sel kulit mati, vitamin A untuk mengurangi kerutan dan garis halus yang muncul akibat paparan sinar UV, serta vitamin E yang dapat menangkal penuaan dini.

Keenam asupan gizi ini bisa kamu temukan dalam minuman kolagen Diva Beauty Drink yang mengandung 1000 mg kolagen aktif, super antioksidan (berasal dari ekstrak alami buah raspberry, cranberry, acai, acerola, dan biji anggur), vitamin A dan juga vitamin E. Rutinlah konsumsi dua kali setiap hari agar mendapatkan kulit yang lebih glowing, meningkatkan kekencangan kulit, mengurangi kerutan, membuat kulit lebih lembab dan mencerahkan kulit.

Brand Terkait

  • Diva